Kunjungi Kantor PWI Rembang, Kasubsi Pengelolaan Ungkap Maksud dan Tujuan

WhatsApp Image 2023 11 09 at 12.16.44

Rembang, INFO PAS - Dalam rangka menjalin sinergi dan silaturahmi, Hari ini Kamis (9/11) Kepala Subseksi Pengelolaan Rutan Kelas IIB Rembang beserta anggota mengunjungi Kantor Sekretariat Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Rembang.

Kedatangan Kasubsi Pengelolaan beserta anggota disambut baik oleh Ketua PWI, Musyafa Musa yang minggu lalu baru saja dikukuhkan beserta pengurus yang baru.

Dalam kunjungannya, Sugito selaku Kasubsi Pengelolaan menyampaikan maksud dan tujuannya berkunjung ke Kantor PWI.

"Tujuan kedatangan saya disini bersama tim berniat untuk menjalin silaturahmi dengan PWI Rembang khususnya. Karena dengan adanya kegiatan ini nantinya dapat mempermudah segala urusan kita dalam menjalan tugas sehari-hari." Ujar Sugito

"Silahkan nanti apabila rekan-rekan PWI ingin meliput kegiatan pembinaan di Rutan yang dinilai positif dan menarik pasti akan kami fasilitasi."Imbuhnya.

Di sisi lain, Musyafa selaku yang dituakan di PWI Rembang menanggapi dengan positif akan hal tersebut.

"Dulu pak, kami datang ke Rutan bisa dihitung kalau tidak salah 2 kali dalam setahun itupun karena adanya kegiatan remisi. Jadi kami sedikit menilai bahwa Rutan itu memang tertutup dulunya. Tapi sekarang kelihatannya sudah terbuka, lha wong ada peristiwa meninggalnya WBP saja pasti langsung mengundang kami untuk konferensi pers."ujar Musyafa.

Sugito mengatakan bahwa saat ini Rutan sedang menuju era keterbukaan terhadap masyarakat dengan berbagai macam gebrakan kegiatan positif yang dilaksanakan. Untuk itu sangat penting diperlukan adanya peran wartawan melalui Humas dalam penyebarluasan informasi. Sugito juga berharap dengan adanya pertemuan kali ini kedepan komunikasi dan Sinergi Rutan dan Wartawan akan semakin baik dan solid.

logo besar kuning
 
RUMAH TAHANAN NEGARA KELAS IIB REMBANG

KANTOR WILAYAH KEMENKUMHAM JAWA TENGAH

Ds. Pandean, Kec. Rembang, Kabupaten Rembang, Jawa Tengah 59211
(0295) 691023

Email Kehumasan
humasrutanrembang@gmail.com

Email Aduan
humasrutanrembang@gmail.com

Hari ini9
Kemarin62
Minggu ini489
Bulan ini321
Total 45827

04-05-2024